Juli 27, 2024

SMP NEGERI 3 BABAT

Sekolah Adiwiyata Nasional

Canggih, Pemilihan Ketua & Wakil Ketua Osis SMPN 3 Babat Gunakan E-Voting

Dalam masa Pandemi Covid-19 perkembangan tekhnologi saat ini turut dimanfaatkan beberapa sekolah di Indonesia pada pelaksanaan pemilihan Ketua & Wakil Ketua Osis (Organisasi Siswa Intra Sekolah) dengan menggunakan pemilihan secara elektronik atau E-Voting. Seperti yang dilakukan SMPN 3 Babat menggelar pemilihan Ketua Osis berbasis elektronik voting (e-voting) pada tanggal 15 Oktober 2020 pemilihan Ketua & Wakil Ketua Osis periode 2020-2021 diikuti seluruh siswa, semua warga sekolah.

Ada 3 Calon Ketua dan Wakil Ketua Osis periode 2020-2021 SMPN 3 Babat Nomor Urut 1 Calon Ketua Osis maimun dari kelas 8A dan Wakil Ketua Safira dari Kelas 7C (MASA), Nomor Urut 2 Calon Ketua Osis Alan dari kelas 8A dan Wakil Ketua Rasyid 7D (ALRAS), Nomor Urut 3 Calon Ketua Osis Tia dari kelas 8B dan Wakil Ketua Erwin dari kelas 7C (TIER).

Pemilihan dimulai pukul 08.00 link Surat suara pemilihan dibagikan ke seluruh siswa & warga sekolah SMPN 3 Babat melalui whatsapp dan media sosial lainya. Para siswa memilih Ketua & Wakil Ketua Osis di rumah masing – masing karena pandemi covid-19. Proses pemilihan berjalan cukup singkat. Karena hanya butuh waktu antara 1-3 menit. Di dalam link, pemilih hanya cukup mengklik nama dan foto Ketua dan Wakil Ketua Osis yang akan dipilih.